Kasubdit Perencanaan Kebutuhan, Peningkatan Kualifikasi, dan Kompetensi Dirjen GTK Kemdikbud, Santi Ambarukmi mengatakan, UKG yang akan diikuti 3.015.315 guru tersebut tidak akan mengurangi tunjangan. Sehingga, dia mengimbau kepada para guru untuk tetap rileks dalam menghadapi ujian tersebut.
"Enggak usah gelisah, resah, dan galau. UKG ini untuk memetakan saja, sehingga guru yang nilainya rendah bisa mendapatkan pelatihan yang tepat," ujar Santi di Kemdikbud.
Santi menambahkan, soal yang diujikan pada UKG adalah 200 mata pelajaran, sesuai jenis dan jenjang pendidikan. Soal-soal tersebut akan disesuaikan berdasarkan latar belakang pendidikan, sertifikasi pendidik, dan jenjang pendidikan tempat guru bertugas.
"Misalnya, kalau guru matematika SMP, ya akan mendapat soal matematika SMP. Nanti hasilnya akan menjadi patokan bagi pengembangan program pelatihan selanjutnya," terangnya.
Sementara untuk masalah skor, lanjut dia, Kemdikbud menargetkan 5,5. Namun, Santi berharap hasil yang diperoleh para guru bisa di atas target yang ditentukan.
"Target nilai tersebut tidak menentukan lulus atau tidak. Nanti dari hasil itu akan dikelompokkan menjadi 10 rentang nilai yang akan menentukan perlakuan untuk setiap kategori. Namun, dari kategori tersebut tetap tidak ada predikatnya, jadi benar-benar untuk memetakan," tutupnya.
Sumber: Okezone
Pernyataan (Disclaimer) Penulis:
Untuk menjamin faktualitas isi, sebagian artikel mungkin saja mengutip dari sumber lain. Untuk itu, sumber akan dicantumkan di akhir artikel. Jika sumber tersebut keberatan, agar menyampaikannya di kolom komentar artikel tersebut.
Untuk menjamin faktualitas isi, sebagian artikel mungkin saja mengutip dari sumber lain. Untuk itu, sumber akan dicantumkan di akhir artikel. Jika sumber tersebut keberatan, agar menyampaikannya di kolom komentar artikel tersebut.
Post a Comment